Awal Bertemu (Januari 2020)
Kami berdua saling kenal sejak duduk dibangku SMP, namun kami sempat kehilangan kontak satu sama lain hingga pada akhirnya, bertemu kembali di kelas 11 SMA semester ganjil. Pada saat itu dia mulai menghubungi saya lewat DM Instagram temannya untuk meminta nomor ponsel saya. Setelah kami berkomunikasi kembali melalui whatsapp akhirnya memutuskan untuk bertemu dan resmi menjalin hubungan di Januari 2020.
Lamaran (Oktober 2024)
Setelah menjalani hubungan yang cukup lama, akhirnya kami melakukan pertemuan keluarga besar kami untuk mempererat hubungan silaturahmi dan juga menyampaikan niat baik kami untuk melangkah menuju tahap yang lebih serius.
Menikah (Januari 2025)
Kami memutuskan untuk menikah, menerima segala kekurangan masing-masing, dan saling berkomitmen untuk menemani dalam suka maupun duka sebagai pasangan suami istri.